LINTASSULTRA.COM | Kendari – Tim Rescue Basarnas Kendari bersama unsur yang terlibat kembali melaksanakan pencarian terhadap nelayan bernama Idar (40) yang hilang karena kecelakaan di Perairan Cempedak Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep), Sulawesi Tenggara (Sultra).
“Area pencarian berdasarkan Sarmap dibagi menjadi dua, yakni Tim satu Searider Basarnas kendari dengan luas area pencarian 28 mil laut persegi. Kemudian Tim dua KMN Cahaya Anugerah dan Longboat nelayan dengan luas daerah pencarian 20 mil laut persegi,” ungkap Humas Basarnas Kendari Wahyudi.
Wahyudi mengungkapkan bahwa untuk kondisi cuaca di lokasi pencarian cerah berawan. Arah angin timur – tenggara dengan kecepatan angin dua hingga 25 Knot. Sedangkan tinggi gelombang air sekitar 1,5 – 2 meter.
Unsur yang terlibat dalam pencarian tersebut yakni Basarnas Kendari lima orang, masyarakat serta nelayan 15 orang.
“Untuk alat yang digunakan, satu unit searider, KMN Cahaya Anugerah, dan tiga buah longboat milik nelayan,” pungkas Wahyudi.
Sebelumnya, Basarnas Kendari menerima laporan bahwa, pada tanggal 24 Juni 2020 pukul 20.00 Wita, terjadi kecelakaan satu buah longboat dengan person on board (POB) satu orang (Idar) ditabrak oleh kapal tugboat di sekitar Perairan Cempedak Kab. Konawe Kepulauan. Idar dilaporkan hilang oleh seorang juragan kapal bernama Jure.(Red/Inal)