LINTASSULTRA.COM | KONUT – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konut bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) menggelar rapat paripurna pembukaan masa persidangan I DPR RI tahun 2022-2023.
Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Rapat DPRD Konut, Selasa (16/8/2022) yang dihadiri langsung oleh Bupati Konut Ruksamin, Wakil Bupati Abu Haera, Ketua DPRD Konut Muhammad Ikbar Pagala, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), seluruh anggota DPRD, serta Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Rapat paripurna tersebut digelar dalam rangka mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia pada Sidang Tahunan MPR RI Tahun 2022 dalam rangka HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia serta penyampaian keterangan Pemerintah atas RUU APBN Tahun Anggaran 2023 dan Nota Keuangannya pada Rapat Paripurna Pembukaan Masa Persidangan I DPR RI Tahun Sidang 2022-2023.

Dalam rapat, Ruksamin dalam sambutannya mengungkapkan dalam dua tahun terakhir pihaknya telah merasakan dan menjalani berbagai peristiwa, mulai dari tantangan dan ujian sejarah, kecemasan sosial hingga tekanan ekonomi.
”Kita juga secara bersama-sama baik Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah dan seluruh komponen bangsa bersinergi bersama untuk mencapai percepatan pemulihan kondisi di semua sektor dan siap bangkit menghadapi tantangan global yang sedang bergejolak ini,” ujar Ruksamin.
Ia juga mengajak seluruh peserta rapat untuk menyimak penyampaian kebijakan Pemerintah maupun isu-isu strategis Nasional yang pada akhirnya menjadi acuan Pemkab untuk merumuskan kebijakan Pembangunan Daerah untuk satu tahun kedepan, agar mampu mengkatkan pelayanan kepada masyarakat dan pembangunan di Konawe Utara.
Ruksamin juga menyatakan 2024 Siap menjadi tuan Rumah MTQ tingkat Provinsi dengan meminta dukungan Ketua DPRD dan seluruh anggota DPRD lainnya untuk mensukseskan kegiatan ini.
Sementara itu, Ikbar Pagala mengajak dalam implementasi mewujudkan harapan pembangunan, diharapkan adanya peran serta masyarakat dalam ruang-ruang Pembangunan Daerah demi mewujudkan kata SEJAHTERA sebagaimana tercatat dalam kalimat Visi Konasara yakni ”KONAWE UTARA LEBIH SEJAHTERA DAN BERDAYA SAING’.(Red/LS).