Pemdes Wawolemo Salurkan BLT kepada 100 KPM, Kades: untuk Bulan Ketiga Baru 60 Persen

0
436

LINTASSULTRA.COM | KONAWE – Kepala Desa Wawolemo, Kecamatan Pondidaha, Kabupaten Konawe, saat ini telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 84 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Namun, untuk salur tiga, baru terdapat 60% saja yang menerima BLT karena masih terdapat sebagian warga yang belum menunaikan syarat penerimaan di Desa Wawolemo.

Kepala Desa Wawolemo, Ady Ilham Rusdin mengatakan, syarat untuk menerima BLT salur tiga yaitu segera melaksanakan percepatan vaksinasi yang di programkan pemerintah pusat.

“Kami sudah memberi kebijakan dengan menyalurkan dua bulan kepada warga yang baru sekali vaksin, dan kami beri kesempatan untuk segera melakukan vaksin kedua agar mereka bisa menerima BLT salur selanjutnya,” kata Ady.

Ady menjelaskan, dirinya mengambil kebijakan tersebut karena dirinya sadar akan pentingnya vaksinasi, dan hal itu juga merupakan salah satu syarat yang di ajukan pemerintah pusat maupun pemerintah daerah untuk menyelesaikan seluruh administrasi di lingkup Kabupaten Konawe.

“Saya tahan penyaluran BLT tahap tiga untuk warga yang belum vaksin kedua,” tegasnya.

Sedangkan untuk program ketahanan pangan dan hewani yang merupakan program pemerintah pusat, Pemdes Wawolemo mengadakan 47 ternak kambing.

“Untuk tahap satu itu kami akan salurkan hanya 30 ekor dan Inshaa Allah lebaran nanti baru di serahkan karena kita masih menunggu dikirim dari penakaran,” tandas Ady Ilham Rusdin.(Red/Inal).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here