Pemdes Amaroa Salurkan BLT Tahap 2 dan Sengnisasi

  • Share

LINTASSULTRA.COM | KONAWE Pemerintah Desa (Pemdes) Amaroa, Kecamatan Uepai,Kabupaten Konawe telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) salur enam tahap 2 kepada 44 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) secara non tunai.

Kepala Desa (Kades) Amaroa, Surifan Laembo, SE., MM mengatakan, penyerahan BLT terhadap 44 KPM untuk tahap dua telah dilakukan non tunai. Penyerahan bantuan non tunai itu, warga didampingi Pendamping Lokal Desa ( PLD) langsung ke bank.

Ketgam : Kades Amaroa, Surifan, SE., MM saat menyerahkan Bantuan sengnisasi terhadap warga 

” Sudah kami salurkan BLT tahap dua salur enam kepada 44 KPM secara non tunai, jadi warga penerima langsung ke Bank Bahteramas, “katanya ,kamis (12/8/2021).

Selain penyaluran BLT, Pemdes Amaroa juga menyerahkan bantuan seng dan paku terhadap 24 rumah warga. Penyerahan bantuan sengnisasi itu dilaksanakan di kantor Desa Amaroa.

“Bantuan sengnisasi kepada 24 warga penerima bervariasi disesuaikan dengan ukuran rumah masing – masing penerima,”jelasnya. (Red/LS).

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *