Pegawai Terminal BBM Kolaka Jalani Tes Urine

  • Share

Lintassultra.com , Kolaka – Sebanyak 39 pegawai Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Kolaka, yang terletak di kelurahan Kolakaasi, kecamatan Latambaga, kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara, menjalani pemeriksaan urine, yang digelar oleh Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Kolaka, Rabu (15/08 2018).

Operation Head TBBM Kolaka, Kaliman
mengatakan, semua pegawai baik karyawan tetap maupun Outsourcing harus menjalani tes urine.

Ketgam : Pegawai TBBM Kolaka Saat menjalani tes urine

“Untuk jumlah keseluruhan pegawai yang ada di sini, sebanyak 39 orang,” Ungkapnya saat ditemui usai melakukan tes Urine.

Dia menjelaskan, pemeriksaan urine yang digelar secara mendadak itu, untuk memastikan agar karyawan yang berada di TBBM Kolaka, tidak terlibat dalam peredaran gelap narkoba.

“Hal ini sebagai wujud menjalankan salah satu program pemerintah, tentang pemberantasan terhadap penyalahgunaan narkoba,” Jelasnya.

Kaliman mengungkapkan, pihaknya menyambut baik pelaksanaan pemeriksaan urine bagi karyawan, sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah.

” Kedepannya kegiatan secara berkelanjutan dan berkala akan kami lakukan, dengan menjalin kerjasama dengan BNNK Kolaka untuk setiap saat memberikan sosialisasi bahaya penyalahgunaan narkoba kepada seluruh karyawan,” Harapnya.

Pemeriksaan Urine yang dilakukan oleh pihak BNNK Kolaka, di TBBM Kolaka, yang berlangsung sekitar 1 jam, tidak ditemukan karyawan yang menggunakan obat-obatan dan zat adiktif lainnya. (Red/Kir).

  • Share
Exit mobile version