LINTASSULTRA.COM | KONAWE – Tim Sar Gabungan yang terdiri dari beberapa unsur telah berhasil menemukan korban atas nama Ahmad Rianto (AR) yang sebelumnya telah dinyatakan tenggelam di sungai Konaweeha, Kecamatan Uepai, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (3/11/2020).
Korban AR ditemukan pukul 12.42 sekitar 40 meter kearah selatan Lokasi Kejadian Kecelakaan (LKK) dalam keadaan sudah tidak bernyawa.
Korban langsung diserahkan kepada pihak keluarga untuk selanjutnya dibawa kerumah duka.
“Dengan ditemukannya korban, operasi SAR terhadap satu orang yang dilaporkan terseret arus dan tenggelam di sungai Konaweeha dinyatakan selesai dan ditutup,”ujar Aris Sofingi selaku kepala Basarnas Kendari.
Unsur yang terlibat dalam pencarian korban tenggelam yakni Basarnas Kendari lima orang, Polda Sultra satu orang, Polsek Uepai dua orang, BPBD Konawe tujuh orang, serta masyarakat setempat yang berjumlah 20 orang.
Sedangkan alat yang digunakan dalam pencarian korban yaitu Dua Unit Rubber boat milik Basarnas Kendari dan BPBD Konawe, satu Unit Rescue Car Milik Basarnas kendari dan satu Unit Ambulance Milik Basarnas kendari.(Red/Inal).