Lintassultra.com [ Unaaha – Peduli Musibah banjir yang menimpa Kabupaten Konawe dan Konawe Utara, Hipmi Peduli Sultra ,media online lintassultra.com,Hippmu Kendari, Ippmik Makassar,Indomaret dan Arni Indah coffee buka donasi guna meringankan beban warga yang tertimpah musibah. Donasi ini dibuka sejak, senin (10/6/2019).
Bantuan yang diterima berupa makanan siap saji, pakaian,selimut,obat -obatan, air minum,makanan dan perlengkapan bayi,tenda serta alat kebersihan.
Sejak hari ini ,selasa ( 11/6/2019) bantuan yang terkumpul diposko induk di ruko kompleks perkantoran NO. 43 depan Indomaret Perkantoran berupa sembako,pakaian layak pakai dan air minum mulai disalurkan di Desa Lahambuti, Kecamatan Anggatoa,Kabupaten Konawe.
Diketahui Hipmi Peduli Sultra, Indomaret, Arini Indah Coffee,lintassultra.com, Hippmu Kendari, Ippmik Makassar ,Indomaret, Arni Indah coffee dan Vibes 28 merupakan relawan yang akan terus melakukan pengalangan bantuan yang akan disalurkan langsung kepada warga yang terkena banjir.
Mewakili Hipmi Prov Sultra Sadam Rasyid saat menyerahkan bantuan kepada warga korban banjir mangatakan,kegiatan ini Menindak lanjuti instruksi ketua dan Sekretaris Hipmi Provinsi Sultra bahwa seluruh Pengurus dan anggota Hipmi Sultra yang ada didaerah untuk terlibat aktif membantu warga yang tertimpa musibah banjir.
Menurutnya,penyaluran bantuan baik dalam bentuk gabungan organisasi maupun kolektif anggota Hipmi Sultra bekerjasama dengan relawan lainnya. Bencana alam sangat beririsan langsung dengan bencana kemanusian.
“Tanggap Bencana Banjir merupakan bentuk kepedulian antara kita sesama manusia agar bergandengan tangan saling membantu”.jelasnya(Red/LS).