LINTASSULTRA.COM | KONAWE – Pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Konawe periode 2025-2030 resmi dilantik di Aula BKPSDM pada Senin, 10 Februari 2025.
Hadir dalam pelantikan ini ketua PGRI Provinsi Sulawesi Tenggara Dr Suriadi S.Pd M.pd dan para anggota pengurus PGRI Kabupaten Konawe.
Dalam sambutannya, Ketua PGRI Kabupaten Konawe Hj. Hania, S.Pd M.pd, menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras dalam menyusun kepengurusan PGRI Konawe periode 2025-2030. Ia juga meminta bimbingan, dukungan, masukan, dan kerja sama untuk kemajuan PGRI Konawe.
“Dengan rendah hati saya selaku ketua PGRI Konawe meminta bimbingan dan suport dan masukan dan kerjasama untuk kemajuan PGRI Konawe.” Ucapnya.
Pada kesempatan ini, Hj. Hania mengajak semua pengurus PGRI Konawe, baik tingkat kecamatan maupun tingkat kabupaten, untuk bahu-membahu dalam menjalankan program PGRI ke depan.
“Mari kita bekerja sama, mari kita besarkan dan mari kita banggakan PGRI Kabupaten Konawe. Saya berharap kepengurusan PGRI Konawe dapat menjadi contoh tauladan bagi masyarakat, terutama untuk anak-anak kita sebagai penerus bangsa,” tegasnya.
Ibu Bupati Konawe ini juga menyampaikan bahwa di bawah kepemimpinannya, PGRI Konawe berkomitmen mendukung program-program pemerintah, baik daerah maupun pusat. “PGRI Konawe akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah untuk mendukung program pemerintah, terutama program makan bergizi gratis,” tutupnya.(*)