Kapolres Konawe Pimpin Langsung Upacara Serah Terima Jabatan

0
1338

LINTASSULTRA.COM | KONAWE – Kepala Polisi Resor (Kapolres) Konawe, AKBP Yudi Kristanto, SIK pimpin langsung upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) di pelataran Polres Konawe, Rabu (19/8/2020).

Upacara Sertijab dilaksanakan mengikuti standar protokol pencegahan Covid-19, dimana para peserta upacara tersebut menggunakan masker dan atur jarak antara satu dan lainnya.

Adapun Sertijab yang dilaksanakan yakni Jabatan Kabag Ops Polres Konawe dari Kompol. Amran Ladianto diserah terimakan kepada AKP. Urva Lomansyah, S.Si, SIK, dimana sebelumnya menjabat Kasat Intel Polres Bau-Bau.

Sementara untuk jabatan Kapolsek Onembute dari IPTU. Muhammad Arman diserah terimakan kepada IPTU. Asryadi yang sebelumnya menjabat Kaurbin Reskrim Polres Konawe

Kemudian untuk jabatan Kapolsek Bondoala yang sebelumnya dijabat oleh IPTU. Satria Madangkara Syafruddin, kini dijabat oleh IPTU.Reginald Yuniawan Sujono,S.Tr.K, yang mana sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Lasolo.

AKBP. Yudi Kristanto mengatakan serah terima jabatan di lingkungan Polri merupakan hal yang biasa dan wajar terjadi dalam suatu organisasi. Hal tersebut dilakukan dengan tujuan untuk penyegaran organisasi, selain itu juga dalam organisasi agar bisa muncul inovasi-inovasi baru.

“Dengan mutasi ini kami harapkan bisa meningkatkan kinerja organisasi dalam hal ini kepolisian, saya peribadi berterima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dalam melaksanakan tugas, baik sebagai Kabag Ops Polres Konawe maupun sebagai Kapolsek, dan saya ucapkan selamat bertugas ditempat yang baru,”pungkas Kapolres.(Red/Inal).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here