Camat Wobar Beberkan Alasan Desa Linonggasai Dijuluki Desa Bhineka Tunggal Ika

  • Share

LINTASSULTRA.COM | KONAWE – Linonggasai merupakan salah satu Desa yang terbaik yang berada di Kecamatan Wonggeduku Barat (Wobar) Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Hal itu di ungkapkan Camat Wobar, Abdul Hasim. Menurutnya, desa tersebut mempunyai keunikan tersendiri, bahkan desa tersebut dijuluki Desa Bhineka Tunggal Ika karena mempunyai toleransi yang tinggi.

Abdul Hasim saat diadakan penyambutan kepada tim penilai lomba desa se Kabupaten Konawe mengatakan, di Desa Linonggasai terdapat 12 suku dan lima agama namun selama dirinya menjabat tak pernah sekalipun dirinya mendengar konflik di desa tersebut. Apa lagi terkait konflik perkara Sara.

“Toleransi Linonggasai sangat tinggi, dua tahun menjadi camat di Wonggeduku Barat tak pernah ada konflik mengenai sara maupun gangguan keamanan lainnya,” ungkap Abdul Hasim, Kamis, (19/5/2022).

Dalam kesempatan itu juga, dirinya membeberkan, selain Desa Bhineka Tunggal Ika, desa tersebut memiliki sejumlah inovasi yang dapat membangun perekonomian.

” Disini ada petani, bahkan petani disini dapat saya katakan berdasi, karena mereka mengolah sawah mereka sendiri dan hasilnya sangat memuaskan,” katanya.

Selain mengandalkan hasil pertanian, Camat Wobar juga menuturkan, di desa tersebut juga terkenal dengan produksi ikan air tawar yang tak kalah dengan desa lain, bahkan hasil dari perikanan mereka sangat menjanjikan.

“Disini selain budidaya ikan air tawar, warga juga berinovasi membuat pakan sendiri, sehingga mereka tidak perlu membeli pakan ikan,” tutup Hasim.(Red/Inal).

  • Share
Exit mobile version