LINTASSULTRA.COM| JAKARTA– Pemerintah Kabupaten Konawe (Pemkab Konawe) meraih Universal Health Coverage (UHC) Award 2026 dari BPJS Kesehatan. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Bupati Konawe, H. Yusran Akbar, dalam acara nasional yang digelar di Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa sore (27/1/2026).
UHC Award tahun ini diberikan kepada 31 provinsi dan 397 kabupaten/kota di seluruh Indonesia. Penghargaan ini dinilai prestisius karena hanya diberikan kepada daerah yang mampu memenuhi indikator cakupan kepesertaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) secara optimal serta menjamin keberlanjutan pembiayaannya.
Kabupaten Konawe dinilai berhasil mengikutsertakan sebagian besar warganya sebagai peserta JKN-KIS, sekaligus menunjukkan komitmen kuat dalam penganggaran Penerima Bantuan Iuran (PBI) melalui APBD. Daerah juga dinilai memenuhi standar tingkat keaktifan peserta serta keberpihakan terhadap akses layanan kesehatan yang merata.
Bupati Konawe, H. Yusran Akbar, menyampaikan bahwa penghargaan ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah daerah dalam menjamin hak kesehatan masyarakat.
“Penghargaan ini bukan hanya bentuk apresiasi, tetapi juga menjadi tanggung jawab besar bagi kami untuk terus memastikan seluruh masyarakat Konawe mendapatkan layanan kesehatan yang layak, terjangkau, dan berkelanjutan,” ujar Yusran Akbar.
Ia menegaskan, Pemkab Konawe akan terus memperkuat sinergi dengan BPJS Kesehatan serta meningkatkan alokasi anggaran sektor kesehatan guna mempertahankan dan meningkatkan capaian UHC di daerah.
“Target kami bukan sekadar mempertahankan penghargaan, kami akan berupaya semaksimal mungkin agar tak ada lagi warga Konawe yang tertinggal dalam akses layanan kesehatan,” tambahnya.
Capaian ini menjadi bukti keseriusan Pemerintah Kabupaten Konawe dalam mewujudkan sistem kesehatan yang inklusif, adil, dan berkelanjutan, sejalan dengan visi pembangunan daerah di sektor kesehatan.(Red/Admin).













