Dinas Ketapang Jalankan Program P2L

0
269

LINTASSULTRA.COM | KONAWE – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe melalui Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) mulai jalankan program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) sebagai bentuk pendukung program pemenuhan pangan keluarga.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas (Kadis) Ketapang, Muhammad Akbar saat diwawancara awak media. Dirinya mengatakan, program P2L yang akan digunakan 12 Kelompok Wanita Tani (KWT) yang tersebar pada beberapa kecamatan di Kabupaten Konawe.

Kadis Ketapang mengungkapkan, Program yang sumber dananya dari anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) non fisik sebesar Rp 400 juta tersebut dulunya dikenal dengan program Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL).

“Program P2L diimplementasikan melalui pemberdayaan masyarakat semisal KWT, yang dimana KWT dibina untuk memanfaatkan pekarangan dengan aneka tanaman. Hal itu untuk memenuhi kebutuhan pangan guna meningkatkan pendapatan keluarga,” jelas Akbar sapaan akrabnya, Senin (22/08/2022).

Lanjut Akbar, untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat Konawe itu sendiri, program tersebut sejalan dengan visi misi Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa dalam hal mendukung ketahanan pangan. Selain itu, program tersebut dapat mendukung ketahanan pangan di Konawe.

Program P2L juga bertujuan untuk mencegah masalah stunting yang kini mendapat atensi serius dari pemerintah pusat. Lewat program P2L, peningkatan gizi masyarakat juga dapat sekaligus terpenuhi.

Mantan Camat Unaaha itu menjelaskan, Program tersebut telah berjalan dan melibatkan 12 KWT di beberapa Kecamatan yang terdiri dari delapan KWT bagian pengembangan, serta empat KWT bagian penumbuhan.

“Dalam mendukung program P2L, kami menyiapkan anggaran sebesar Rp 400 juta untuk 12 KWT lewat sokongan anggaran tersebut, minimal KWT bisa memenuhi kebutuhan pangan keluarga dari hasil pekarangannya sendiri,” tandasnya.(Red/Inal).

>

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here