Pemkab Konawe Buat Program Gemilang untuk Tingkatkan Layanan Kesehatan di BLUD RS

0
474

LINTASSULTRA.COM | KONAWE – Untuk meningkatkan layanan kesehatan terhadap masyarakat di Kabupaten Konawe, Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Rumah Sakit (RS) Konawe membuat program Gemilang.

Program tersebut merupakan program pelayanan kesehatan yang akan dilaksanakan pihak BLUD RS Konawe terhadap masyarakat yang kurang mampu.

Direktur BLUD RS Konawe, Dr. Agus Lahida mengatakan program kesehatan gemilang merupakan ide yang telah di ajukan Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan di Kabupaten Konawe.

“Bupati Konawe sangat menginginkan peningkatan pelayanan kesehatan buat masyarakat dapat tercapai,” ujar Dr. Agus usai mengikuti rapat paripurna di Gedung DPRD Konawe, Rabu (2/3/2022).

Terkait persyaratan program Kesehatan Gemilang, Dr. Agus menjelaskan masyarakat hanya perlu memiliki surat keterangan tidak mampu dari lurah ataupun desa. Dan bahkan kalau belum punya keterangan kami juga masih melayani nanti sesudah itu diurus,

“Yang intinya kita layani dulu sampai sehat nanti administrasinya menyusul. Masyarakat tidak perlu lagi takut untuk berobat karna tidak memiliki uang, program ini gratis atau cuma-cuma termasuk operasi,”tandasnya.(Red/Inal).

>

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here