LINTASSULTRA.COM | KONAWE – Masa Kepemimpinan Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) akan segera berakhir sehingga pengurus cabang (Pencab) telah melakukan persiapan Musyawarah Cabang (Muscab) yang ke VI.
Ahmad Zulfadli yang saat ini nahkodai Ketua Umum HIPMI Kabupaten Konawe sebelumnya telah mengimbau kepada seluruh Pengurus Cabang untuk segera melakukan persiapan Muscab pemilihan Ketua Umum HIPMI Cabang Konawe.
Ketua Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (OKK) Hipmi konawe, Aljan Indraprasta di sela-sela perayaan Hari sumpah pemuda pada 28 Oktober 2021 menyampaikan bahwa proses pelaksanaan muscab telah dipersiapkan.
“Sebelumnya kami juga telah diarahkan oleh Ketua Umum HIPMI Konawe, Ahmad Zulfadli agar seluruh persiapan untuk pelaksanaan Muscab sudah clear,” tutur Aljan.
Dirinya juga mengungkapkan jika proses pelaksanaan Muscab sudah akan dilaksanakan dalam waktu dekat.
Inshaa Allah dalam waktu dekat proses sudah berjalan dan kami bakal membuka pendaftaran balon ketua umum, kami butuh doa dan support semua pihak untuk menyukseskan acara tersebut,”tandasnya.(Red/LS).