LINTASSULTRA.COM | KONUT –
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konawe Utara (Konut) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Abdul Malik menyalurkan ratusan paket sembako di dua tempat pengungsian atau hunian sementara (Huntara).
Kedua Huntara tersebut ditempati warga yang berasal dari Desa Tapuwatu dan Desa Puuwanggudu.
Menurut Abdul Malik, bantuan Sembako itu Ia berikan karna merasa sepenanggungan dengan warga pengungsi yang terdampak banjir di daerah ini.
“Bantuan ini saya salurkan karna saya prihatin terhadap warga yang terdampak banjir khususnya di Huntara Tapuwatu dan Puuwanggudu,”kata Malik.
Sementara itu Kepala Desa Tapuwatu, Ahmad Badwin menyampaikan terima kasih kepada Abdul Malik yang telah ikhlas membantu warganya yang berada di pengungsian.
“Untuk kakandaku Abdul Malik terima kasih sudah datang ikhlas membantu warga saya yang mengungsi di Huntara ini. Saya sangat bersukur sekali,”pungkas Ahmad.
Ditanya soal ada dan tidak adanya anggota DPRD yang datang menyalur bantuan Ahmad mengatakan, belum ada yang datang menyalur. Karena itu dia mengapresiasi upaya atau perhatian Abdul Malik karna dialah satu-satunya anggota DPRD Konut yang peduli nasib warga dan mau berbagi rezeki menyalurkan bantuan terhadap pengungsi yang terdampak banjir.
“Satu-satunya anggota dewan yang peduli terhadap pengungsi warga yang terdampak banjir dan Covid-19. Saya apresiasi beliau,”tutup Ahmad Badwin.
Ditempat terpisah, Kepala Desa Puuwanggudu Jumran Amin menyampaikan pula terima kasih atas bantuan Sembako yang diberikan Abdul Malik terhadap warganya yang terdampak banjir dan kini timggal di Huntara.
“Terima kasih kakanda Abdul Malik atas kepedulianya yang telah menyalurkan bantuan paket Sembako pada masyarakat saya,”pungkas Jumran Amin.(Red/Adi).

